Kita sekarang berada Diera globalisasi yang mana
jaman semakin maju dan teknologi semakin berkembang, namun sayangnya fakta
dilapangan masyarakat masih kurang akan paham tentang kemajuan jaman, padahal
teknologi sangat bermanfaat dalam kehidupan misalnya untuk berkomunukasi,
memudahkan dalam pekerjaan, mencari relasi, mendapatkan informasi dan
sebagainya. Namun, masih banyak masyarakat yang kurang paham dalam menggunakan
teknologi khususnya di negara tercinta kita ini yang mengakibatkan banyak orang
yang masih ketinggalan jaman, sebab Dari banyaknya masyarakat yang kurang paham
atau kurang melek teknologi yaaa dikarnakan tidak ada bimbingan, bener ga?
Maka Dari sinilah manfaatnya ada komunitas Relawan
TIK untuk membantu mereka yang belum paham akan teknologi.
Berbicara soal relawan Tak ada cerita ketika relawan
menjadi pekerjaan semua orang. Karena drama kehidupan dengan cepat tertuntaskan
karena kerja cepat relawan, menembus batas-batas birokrasi, finansial dan
cita-cita yang tak kunjung diwujudkan, sebatas kertas dan tandatangan
kuantitas.
Berkutat dengan kerelawanan, bukan berarti mesti
menjadi relawan kemanusiaan. Banyak hal bisa dilakukan. Tak semua orang berani
lihat darah, cium mayat dan menyuapi mereka yang terbelakang mentalnya. Tapi
semua orang pasti punya hobi dan mencari cara meluapkan energi positif.
Jika pekerjaan menyita waktu 50%, keluarga 30% maka
kerelawanan harus 20%. Maka, niscaya negeri ini akan bangkit, maju tanpa
banyak permainan kolusi dan korupsi dalam segala hal. Kerelawanan membuat banyak perubahan menjadi efektif dan efisien. Kerelawanan membuat waktu luang menjadi lebih berharga dan raga menjadi bermanfaat untuk mendedikasikan kegiatan penting untuk solusi masalah bangsa yang
multidimensi.
Maka dari itu saya sendiri sangat tertarik untuk
menjadi salah satu pelopor relawan TIK, baik itu dikalangan pendidikan
masyarakat atau yang lain sebagainya, bukan hal sulit untuk membantu dan
mengajarkan mereka dalam hal positif, sedikit ilmu yang kita punya, namun
bermanfaat untuk semua orang:)